BOGOR – Hujan deras melanda Bogor kemarin malam, membuat sebagian wilayah mengalami banjir. Salah satunya di tujuh Rukun Warga (RW), Kampung Lio, Desa Kedung Waringin, Kecamatan Bojonggede akibat luapan kali pesanggrahan.
Dengan adanya kejadian tersebut, Camat Bojonggede, Tenny Ramdhani tak tinggal diam, mantan Camat Dramaga ini langsung terjun langsung ke lokasi banjir.
Dirinya ke lokasi mengenakan jaket berwarna hijau dengan celana pendek hitam dan memakai topi terjun di tengah banjir bersama petugas Satpol PP mengimbau warganya untuk berhati-hati. Ketingguan air sudah mencapai pinggang orang dewasa.
“Minggir pa jangan disitu bahaya,” ujar
Tenny mengimbau warganya ditengah banjir kemarin.
Sekedar informasi, banjir tersebut terjadi akibat hujan deras yang turun sejak sore hari.
Anggota tim SAR gabungan mengatakan, genangan air yang terjadi di wilayah tersebut tingginya mencapai 60 Cm.
Discussion about this post