BOGOR – Pihak kepolisian terus berupaya untuk mengembalikan kepercayaannya kepada masyarakat.
Salah satunya dengan memberdayakan Bhabinktibmas untuk selalu hadir di tengah masyarakat mendengarkan keluhan dan menyampaikan informasi.
Seperti yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Desa Sukagalih Polsek Megamendung, Polres Bogor Bripka Deni.
Dirinya selalu berkeliling menyambangi tokoh agama di Desa Sukagalih, Kecamatan Megamendung.
“Ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan setiap hari. Selain itu juga memberikan imbauan serta menampung keluhan serta informasi dari warga,” ujarnya.
Hal itu dilakukannya agar bersama-sama membantu Polri dalam menciptakan situasi desa yang aman dan kondusif.
“Sehingga diharapkan dengan keberadaan kita di tengah-tengah masyarakat akan membantu tugas Polri untuk menciptakan stuasi kantibmas selama ini,” ujarnya.
Polri kata dia, selalu ingin bersinergi dengan masyarakat untuk menciptakan kondisi yang aman dan kondusif.
Dirinya juga mengingatkan masyarakat agar segera melaporkan ke Call center (021) 110 operator yang melayani 24 jam aduan serta laporan masyarakat.
“Semua itu akan segera ditindaklanjuti baik dari Polsek terdekat maupun Polres Bogor,” katanya.
Discussion about this post